Begini Cara Memilih dan Merawat Hijab Voal yang Benar!
Indonesia beriklim tropis, jika Anda mencari hijab anti gerah hijab voal bisa menjadi pilihan tepat. Hijab yang ada di pasaran memang memiliki berbagai jenis bahan seperti sifon, satin, sutra, katun, rayon dan spandek. Dari sekian banyak yang ada, voal atau biasa disebut voile menjadi favorit bagi hijabers muda. Kerudung voal sendiri merupakan bahan katun tipis. Meski laris di pasaran, ada beberapa tips memilih dan merawat bahan voal yang harus diperhatikan agar bisa halus. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat memilih dan merawat hijab voal berikut in:
Gunakan Cara Manual
Hijab voal lembut. Maka dari itu jangan mencucinya dengan mesin cuci karena serat pada kain menjadi rusak. Akibatnya, saat serat kain rusak hijab terasa kasar. Saat diraba muncul serat yang berserabut. Penampilan dan eleganitas jilbab itu menjadi berkurang bahkan tidak nyaman digunakan lagi.
Anda bisa mencucinya secara lembut. Hindari menggunakan sikat karena bisa menyebabkan serat menjadi rusak dan tekstur jilbab menjadi kasar. Saat mencuci jangan memeras hijab terlalu kencang karena serat juga menjadi rusak.
Perhatikan Jenis Voal
Sebelum membeli hijab, Anda juga bisa memperhatikan jenis voalnya. Mengapa demikian? Alasannya karena tidak semua voal memiliki kualitas seperti yang diharapkan. Ada voal yang ketika dipakai membuat telinga berdengung. Misalnya saja satin voal yang lebih padat sehingga lebih berat, panas dan membuat telinga berdengung. Semakin berkualitas bahannya maka semakin nyaman hijab tersebut digunakan.
Jangan Gunakan Pelembut
Banyak muslimah yang menggunakan pelembut saat mencuci jilbab, mukena atau pakaian. Dengan menggunakan pelembut diharapkan jilbab, pakaian, mukena dan sebagainya menjadi lebih lembut dan harum. Padahal voal ada yang tidak boleh menggunakan pelembut.
Untuk bahan sultra ultrafine, wolpeach dan voal tidak boleh menggunakan pelembut karena kain sudah lembut. Untuk hijab dengan bahan voal, Anda tidak perlu menggunakan sabun khusus. Anda bisa menggunakan sabun jenis apapun untuk mencucinya karena semua sabun bisa digunakan untuk mencuci hijab voal.
Bros dengan Ukuran Jarum Kecil
Agar tidak merusak serat kain, gunakanlah bros dengan ukuran jarum yang kecil. Tidak hanya itu aja, gunakanlah bros dengan jarum yang tajam agar saat digunakan tidak tumpul dan merusak serat kain. Permukaan kain hijab bisa rusak karena penggunaan bros yang salah. Maka dari itu bersikap selektif ya saat memilih dan menggunakan bros.
Cara Menyimpan
Anda bisa menyimpan hijab voal dengan cara digantung. Voal memang tidak mudah kusut sehingga Anda bisa dilipat sebelum digantung. Semakin lembut kerudung voal tidak mudah terlihat kusut.
Untuk menunjang penampilan semakin eksklusif, Anda bisa menggunakan hijab Buttonscarves. Hijab voal Buttonscarves memiliki ciri khas dengan desain yang tidak pasaran, membuat penampilan semakin chic saat menggunakannya. Dibuat dengan bahan premium, membuat hijab Buttonscarves berkualitas di kelasnya. Selain itu, Anda bisa nyaman seharian saat menggunakannya. Tertarik untuk mencoba? yuk belanja hijab Buttonscarves sekarang juga!